Search

Recent Posts

Di Tempat Ini Cetak Foto Jadi Lebih Menyenangkan

Suara.com - Berfoto saat ini memang sudah menjadi kegiatan favorit banyak orang. Apalagi, jika ditunjang dengan perangkat mobile atau kamera digital yang semakin memudahkan setiap orang untuk mengabadikan momen dalan keseharian.

Sayangnya, dengan perkembangan teknologi tersebut, semakin banyak orang meninggalkan pengalaman mencetak foto, karena bisa menyimpannya di smartphone atau langsung diunggah ke media sosial.

Nah, untuk mengembalikan pengalaman mencetak foto kembali menyenangkan, modern dan unik, PT Fujifilm Indonesia (Fujifilm) kembali meresmikan Flagship Store Wonder Photo Shop (WPS), sebuah gerai foto dengan konsep casual, unik dan original di Central Park Mall, Jakarta Barat.

"Melalui Wonder Photo Shop kami ingin semakin dekat dengan generasi smartphone, karena teknologi cetak foto melalui smartphone di Wonder Photo Shop akan lebih menyasar ke konsumen dari kalangan generasi muda," ujar General Manager Electronic Imaging Division PT Fujifilm Indonesia dalam peresmian WPS Central Park, di Jakarta, Selasa (8/5/2018).

Fujifilm meresmikan Flagship Store Wonder Photo Shop (WPS), sebuah gerai foto dengan konsep casual, unik dan original di Central Park Mall, Jakarta Barat, Selasa (8/5/2018). (Suara.com/Dinda Rachmawati)

WPS sendiri, lanjut Joseph, juga sudah sangat populer di Jepang dan beberapa negara lainnya. Di tempat ini, konsumen dapat melakukan self-service saat mencetak foto. Selain itu ada juga photo box bagi mereka yang gemar mengekspresikan diri di depan kamera.

Selain mencetak foto, berbagai fasilitas lain juga tersedia, mulai dari photo enlargment, quick print service, mini studio dan display kamera X-Series maupun Instax terbaru. Bahkan, WPS juga menyediakan layanan unik yaitu crafting photo, di mana pengunjung bisa bebas mengkreasikan foto hasil cetakannya, baik untuk koleksi dekorasi pribadi maupun cinderamata sebagai hadiah.

"Hadir dengan konsep unik, serta menyajikan variasi printing dalam berbagai bentuk, diharapkan WPS dapat mengundang minat kaum muda agar bisa berkreasi dengan hasil foto mereka," tutup Joseph.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/tekno/2018/05/08/185851/di-tempat-ini-cetak-foto-jadi-lebih-menyenangkan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Di Tempat Ini Cetak Foto Jadi Lebih Menyenangkan"

Post a Comment

Powered by Blogger.