Search

Recent Posts

Lisensi Android Dicabut, Huawei Bikin OS Bernama 'Hongmeng'? - Okezone

JAKARTA- Google kabarnya akan menghentikan pembaruan Android pada smartphone Huawei. Oleh sebab itu smartphone Huawei yang akan dirilis tak dapat lagi menggunakan sistem operasi sejuta umat tersebut.

Meskipun demikian, Huawei tampaknya telah memperkirakan hal tersebut akan terjadi. Bahkan pada Maret 2019, CEO Huawei, Richard Yu mengungkapkan jika pihaknya tengah mengembangkan sistem operasinya sendiri.

Dilansir dari laman Huawei Central, Selasa (21/5/2019) Huawei telah mengembangkan sistem operasi dengan nama Hongmeng. Bahkan sistem operasi ini kabarnya telah dikembangkan sejak 2012.

 Huawei bikin OS sendiri bernama Hongmeng?

Baca Juga: Pendiri Huawei Siap Hadapi Amerika Serikat

Sumber yang didapat Huawei Central juga mengatakan jika perusahaan asal China tersebut telah menggunakan Hongmeng pada ponselnya sendiri, namun tak dipublikasi.

Sayangnya, sumber tidak mengkonfirmasi bahwa nama Hingmeng kana menjadi nama asli OS. Lengkapnya, Hongmeng merupakan nama kode yang mengkonfirmasi keberadaan sistem operasi yang terkait dengan kata ini.

Saat ini, Huawei belum mengomentari laporan ini tetapi perusahaan telah mengharapkan Google melakukan suspensi dukungan Android, karena sedang mengembangkan pengganti untuk sistem operasi Android.

Baca Juga: Layanan Google Masih Berfungsi di Ponsel Android Huawei

(ahl)

GRATIS! Uji kesiapanmu menghadapi SBMPTN 2019 di Tryout SBMPTN Online 2019. Daftar dan login DI SINI

Let's block ads! (Why?)


https://techno.okezone.com/read/2019/05/21/207/2058489/lisensi-android-dicabut-huawei-bikin-os-bernama-hongmeng

2019-05-21 09:32:00Z
52781621104725

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lisensi Android Dicabut, Huawei Bikin OS Bernama 'Hongmeng'? - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.